Jumat, 08 November 2013

Pelatihan TPPO dan ESA bagi Guru BK Tingkat SLTA Sederajat



Setelah Melakukan Sosialisasi TPPO dan ESA untuk Siswa/i Tingkat SLTA Sederajat LSM Tanjungbalai Children Community Foundation (TC2) melanjutkan kegiatannya dengan melakukan Pelatihan Pencegahan TPPO dan ESA Bagi Guru BK Utusan dari Sekolah - Sekolah yang ada di Tanjungbalai.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan Pengharapan Guru BK dapat memberikan Nasehat dan melakukan Sosialisasi agar Siswa/i  dapat terhindar dan menjauhi segala Tindak Kejahatan TPPO dan ESA, dan Guru BK juga diharapkan menjadi Mediator dan mendampingi, apabila ada terjadi  kasus TPPO dan ESA yang menimpa Siswa/ i di sekolah mereka masing - masing.




SOSIALISASI TPPO DAN ESA BAGI SISWA/I SEKOLAH TINGKAT SLTA DI KOTA TANJUNGBALAI

Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Eksploitasi Seks Anak (ESA) kini sedang marak terjadi di lingkungan Masyarakat Indonesia Khususnya di Kota Tanjungbalai.

Menanggapi hal tersebut LSM Tanjungbalai Children Community Foundation (TC2) Kota Tanjungbalai mencoba melakukan Tindak Pencegahan Melalui Sosialisasi yang dilakukan di Tingkat SLTA Sederajat melalui Program yang diluncurkan Oleh Direktorat Pembinaan Pendidikan Masyarakat, Direktorat Jenderal Paudni, Kementerian Pendidikan dan Kebudayan Republik Indonesia.
 
 Dengan adanya Kegiatan Ini diharapkan para Siswa/i SLTA Sederajat di Kota Tanjungbalai dapat memahami akan bahaya dari TPPO dan ESA, dan juga diharapkan Para Siswa/i ini mampu memberikan Informasi yang didapat kepada teman sebayanya, sehingga TPPO dan ESA dapat diminimalisir kejadiannya.